
Jumat (11/03/2022). Bertempat di Ruang Aula KPU Provinsi Kalimantan Selatan, Ketua KPU Kabupaten Tanah Laut, Arif Mukhyar beserta Sekretaris Sekretariat KPU Kabupaten Tanah Laut, Jumiati, SE menghadiri Kegiatan Pelantikan Dan Pengambilan Sumpah Janji Jabatan Pengawas Pada Sekretariat KPU Kabupaten Kota se-Kalimantan Selatan yang dilaksanakan oleh KPU Provinsi Kalimantan Selatan. Pada kegiatan ini seluruh Kasubbag di lingkungan Sekretariat KPU Kabupaten Tanah Laut mengikuti pelantikan sumpah/janji untuk jabatan yang baru. Adapun perubahan jabatan pengawas pada lingkungan KPU Kabupaten Tanah Laut yakni : Yunita Trihastuti, SE yang sebelumnya menduduki jabatan Kepala Sub Bagian Keuangan, Umum dan Logistik, menduduki jabatan baru yakni Kepala Sub Bagian Perencanaan, Data dan Informasi. Boandrew Salam, S.I,Kom yang sebelumnya menduduki jabatan Kepala Sub Bagian Hukum, menduduki jabatan baru yakni Kepala Sub Bagian Keuangan Umum Dan Logistik. Lian Fakriani, SE yang sebelumnya menduduki jabatan Kepala Sub Bagian Program Dan Data, menduduki jabatan baru yakni Kepala Sub Bagian Hukum Dan SDM. Hendra Suryana, S. Sos sebelumnya menduduki jabatan Kepala Sub Bagian Teknis Pemilu Dan Hupmas, menduduki jabatan baru yakni Kepala Sub Bagian Teknis Penyelenggara Pemilu, Partisipasi dan Hupmas. Kegiatan Pengambilan sumpah dipimpin langsung oleh Sekretaris KPU Provinsi Kalimatan Selatan, Drs. Basuki, MH. Dalam Kegiatan ini juga dilakukan pelantikan sumpah/janji untuk jabatan kepada seluruh Kepala Sub Bagian di sekretariat KPU Kabupaten/Kota se-Kalimatan Selatan.